Selasa, 30 Desember 2014

Desain Rumah Minimalis dengan Dinding Hijau

Desain Rumah Minimalis dengan Dinding Hijau
Rumah minimalis yang dulunya rumah tua telah direnovasi untuk mengubahnya dari desain tertutup menjadi rumah terbuka modern dan lebih luas. Indoor dengan gaya baru yang memanfaatkan dinding yang dibuat dari tanaman hijau vertikal. Unsur-unsur arsitektur, interior dan desain dilakukan dengan menggunakan struktur yang sudah ada sebelumnya dan hanya menambahkan kesan modern dan minimalis. Hasil akhir rumah ini adalah bangunan minimalis berbentuk kubus dengan dua taman vertikal yang ditambahkan pada bagian depan dan belakang rumah untuk privasi dan ventilasi alami.
Baca selengkapnya �

Senin, 29 Desember 2014

Ide Desain Rumah Kontemporer Alami

Ide Desain Rumah Kontemporer Alami
Desain rumah yang cocok untuk berakhir pekan dengan ukuran yang tidak terlalu besar, secara harmonis berjalan bersama dengan lingkungan sekitarnya yang masih alami. Desain mencakup estetika kontemporer dan tradisional untuk mengikuti jalur yang sama dengan pepohonan hijau di sekitarnya. Selain kontemporer, garis-garis arsitektur dan bahan yang digunakan dibuat sedekat mungkin dengan unsur alami dan menghindari penggunaan bahan anorganik.
Baca selengkapnya �

Senin, 22 Desember 2014

Desain Dapur Kayu dengan Tema Tradisional

Desain Dapur Kayu dengan Tema Tradisional
Dapur ini merupakan desain dapur modern tapi menggunakan tema tradisional. Kesan tradisional diterapkan di berbagai komponen, terutama sangat terlihat pada dinding batu bata dengan warna alaminya. Pilihan bahan lain yang serbaguna antara lain tembaga, kayu alami dan marmer merupakan bahan utama dari dapur yang unik dan menarik ini. Setiap bagian interior adalah individu terpisah yang berdiri sendiri kengan keunikannya, namun dapat menyatu dan menyeimbangkan desain dengan dekorasi lainnya.
Baca selengkapnya �

Sabtu, 20 Desember 2014

Kombinasi Desain Interior Tradisional dan Modern

Kombinasi Desain Interior Tradisional dan Modern
Jika ingin memiliki desain interior yang menarik, kita dituntut untuk dapat berpikir kreatif. Seperti halnya desain interior rumah ini yang mengangkat tema kontemporer, memanfaatkan bagian-bagian tradisional yang digabungkan dengan unsur modern. Besar, ruangan yang saling terhubung mengalir secara terus-menerus dari satu ruang ke ruangan lainnya, berdasarkan tata letak yang juga mengarah ke lantai atas.
Baca selengkapnya �

Rabu, 17 Desember 2014

Rumah Unik Terinspirasi Film Star Wars

Rumah Unik Terinspirasi Film Star Wars
Rumah Star Wars didesain oleh Moon Hoon memiliki inspirasi yang sangat mungkin sudah Anda ketahui, yaitu Star Wars. Rumah ini berada di Korea Selatan dengan desain rumah inovatif dan cocok sebagai rumah keluarga muda yang memiliki empat anggota keluarga yang menyenangkan tapi tetap dengan anggaran yang tidak terlalu tinggi. Desain rencana terbuka dengan mayoritas ruang keluarga yang terletak di lantai dasar. Hasil akhirnya adalah rumah futuristik yang sangat menarik perhatian.
Penggunaan film Starwars sebagai acuan merupakan ide yang sangat cerdas karena seperti kita ketahui bahwa film ini merupakan film fiksi ilmiah yang terkenal dan hampir semua orang mengetahuinya.
Baca selengkapnya �

Senin, 15 Desember 2014

Tips Memaksimalkan Rumah Kecil dan Panjang

Tips Memaksimalkan Rumah Kecil dan Panjang
Dengan lebar yang sangat terbatas, desain rumah ini masih mampu menggabungkan semua ruangan yang dibutuhkan keluarga. Selain tantangan lebih untuk mendesain rumah yang tidak terlalu lebar dan sempit, tantangan lain adalah memaksimalkan sebanyak mungkin ruangan. Memang lebih mudah diucapkan daripada dilakukan, tapi bukan berarti tidak mungkin.
Baca selengkapnya �

Jumat, 12 Desember 2014

Interior Trendi untuk Rumah Minimalis

Interior Trendi untuk Rumah Minimalis
Ada sesuatu yang menarik dari desain interior yang sangat trendi ini. Sofa rendah modern yang sangat futuristik, desain bar eksotik, hingga kamar mandi elegan. Interior ini dirancang untuk rumah minimalis modern. Gaya kontemporer juga digunakan sebagai titik fokus, terbuka di semua sisi untuk menampilkan keindahan dari sudut manapun. Meja makan glossy yang terbuat dari kayu memantulkan cahaya bersinar dari lampu overhead. Ruang dengan konsep terbuka ini sangat cocok untuk rumah keluarga. Ruang tamu memiliki perapian kedua yang diapit oleh sepasang sofa dan dilengkapi dengan dua kursi, komposisi yang sempurna dan nyaman untuk tata letak rumah terbuka.
Baca selengkapnya �

Rabu, 10 Desember 2014

Inspirasi Model Rumah Modern Kreatif dan Unik

Inspirasi Model Rumah Modern Kreatif dan Unik
Menawarkan pesona asli dari desain rumah pada jaman dahulu, dibuat dengan mempertahankan nilai-nilai tradisional, tapi tetap memenuhi standar rumah modern. Ruang tamu yang menarik, furniture dan dekorasi rumah desain unik dan harmonis. Ciri khas tradisional juga sangat terlihat melalui warna-warna minimalis. Kondisi lingkungan yang masih alami juga mempengaruhi keberhasilan desain rumah ini. Rumah tradisional dapat Anda lihat dengan ciri khas dinding plester, atap runcing dan batu dan bata digunakan pada dinding tebal.
Baca selengkapnya �

Senin, 08 Desember 2014

Efisiensi dan Modernisasi Rumah Keluarga Minimalis

Efisiensi dan Modernisasi Rumah Keluarga Minimalis
Rumah kantilever ini merupakan rumah keluarga yang sederhana, tidak terlalu besar dan terdiri dari empat lantai. Arsitektur modern geometris dan palet netral, struktur awalnya penuh dengan ruangan dan jendela kecil. Ini adalah inspirasi untuk membuat rumah lebih modern dan efisien baik secara tampilan dan fungsi utamanya, sehingga rumah ini diubah menjadi rumah minimalis yang nyaman.
Baca selengkapnya �

Sabtu, 06 Desember 2014

Desain Dapur Bertema Klasik Hitam Putih

Desain Dapur Bertema Klasik Hitam Putih
Apakah Anda tinggal di rumah modern dengan perabotan baru, tapi ingin sentuhan klasik ke dalamnya? Dapur bisa berubah menjadi ruangan yang mengingatkan kita akan masa lalu. Lemari dan aksesoris di dalam dapur dapat didesain dengan tema tradisional dan disesuaikan dengan setiap ruangan. Penggunaan warna halus dan lembut serta garis-garis yang dikombinasikan dengan finishing elegan bisa menjadi pilihan yang sempurna untuk diimplementasikan di ruang tamu, ruang makan, kantor, kamar tidur atau kamar mandi. Tapi kali ini kita akan membahas mengenai dapur.
Baca selengkapnya �

Kamis, 04 Desember 2014

Rumah Yang Dirancang Untuk Hunian Hemat Energi

Rumah Yang Dirancang Untuk Hunian Hemat Energi
Rumah ini bisa disebut dengan rumah organik yang memanfatkan material-material alami sebagai komposisi utamanya. Rumah berlantai dua ini dirancang dengan ide yang berkelanjutan dan tidak merusak lingkungan sekitar. Halaman tengah yang memiliki tangga dan rumput segar dalam ruangan. Dinding luar dan langit-langit transparan yang menutupi bangunan ganda benar-benar cerah serta memungkinkan lebih banyak sinar matahari untuk menembus setiap bagian interior rumah ini. Selain itu, tempat bersantai berupa jaring menciptakan suasana yang sangat santai dan cukup menarik.
Baca selengkapnya �

Rabu, 03 Desember 2014

Interior Rumah Modern, Mewah dan Sederhana

Interior Rumah Modern, Mewah dan Sederhana
Interior rumah yang akan kita lihat di bawah ini merpakan desain yang mengambil gaya pantai mewah dan sederhana. Interior yang selain mengutamakan fungsi juga sangat memperhatikan fashion, tampilan yang dirancang dengan ide-ide yang menantang. Di sini, kesederhanaan tampak sangat mencolok, palet sederhana dengan pemandangan pantai, selalu terlihat melalui jendela besar dan pintu kaca.
Baca selengkapnya �

Senin, 01 Desember 2014

Desain Rumah Mewah dengan Kolam Renang

Desain Rumah Mewah dengan Kolam Renang
Rumah mewah ini dibuat untuk menciptakan sebuah rumah impian yang dilengkapi dengan unsur air sebagai komponen utama dalam desain, yaitu kolam renang. Dua kolam utama menyatu dalam desain, keduanya dihubungkan oleh sebuah terowongan bawah tanah, arsitektur fitur air dan kolam renang dengan tepi kaca tanpa batas. Penggunaan air memiliki peran sentral dalam rumah dengan membagi volume interior dengan kolam melalui jembatan tertutup mulai dari depan rumah dan berakhir di teras belakang.
Baca selengkapnya �

Sabtu, 29 November 2014

Rumah Modern dengan Dinding Batu Alam

Rumah Modern dengan Dinding Batu Alam
Struktur rumah ini terdiri dari beberapa jenis bangunan, masing-masing memiliki keunikan dan dirancang untuk mengekspresikan estetika desain rumah tradisional yang mendalam dan kumulatif. Proses morfologi berurutan setiap tingkat hingga ke tingkat yang tinggi dan lantai atas memiliki desain menara linear. Meskipun terbuat dari batu, rumah ini memiliki komposisi modern, susunan ruangan minimalis dan memiliki semua fasilitas lengkap untuk keluarga. Rumah ini juga dibangun dengan menggunakan teknik konstruksi dasar klasik, seperti beton yang tersusun dari batu dan semen.
Baca selengkapnya �

Rabu, 26 November 2014

Inspirasi Desain Rumah Keluarga Dua Lantai

Inspirasi Desain Rumah Keluarga Dua Lantai
Rumah ini sebenarnya adalah bangunan yang dibuat sekitar tahun 70-an dan telah direnovasi menjadi rumah keluarga modern yang lebih terbuka dan lebih baru. Dan hal pertama yang dilakukan adalah membuat komposisi interior sedemikian rupa untuk membiarkan banyak cahaya siang hari masuk ke dalam rumah. Dengan demikian, sejumlah besar cahaya dan ruangan dibiarkan terbuka dan lebih banyak futuristik.
Baca selengkapnya �

Selasa, 25 November 2014

Konstruksi Interior Apartemen Minimalis

Konstruksi Interior Apartemen Minimalis
Apartemen ini didesain berdasarkan konstruksi rumah modern dan minimalis. Bagian interior lebih banyak menggunakan warna jenuh, tekstil mewah, furnitur dan dekorasi karya seni menghiasi setiap permukaan rumah ini. Apartemen ini tampak sangat sejuk dan penuh dengan unsur kreatif dengan detail yang jelas untuk memberikan kepuasan dalam hidup. Rancangan interior sesuai dengan tema konstruktivis yang melihat seni dan arsitektur sebagai pernyataan sosial. Teknik dan teknologi modern digunakan bersama-sama, ditandai dengan adanya bagian abstrak, cubist, serta bentuk tiga dimensi.
Baca selengkapnya �

Minggu, 23 November 2014

Rumah Minimalis Kecil di bawah Tanah

Rumah Minimalis Kecil di bawah Tanah
Rumah ini terletak di bawah tanah, lebih mirip dengan bunker perang, tapi sudah direnovasi menjadi tempat tinggal yang lebih modern. Ukurannya hanya 3x3 meter dengan tinggi sekitar 1.8 meter, ditutupi oleh bukit berumput dan dikelilingi oleh pepohonan alami dan satwa liar, menjadikan rumah ini seperti di film-film sebagai rumah perlindungan.
Baca selengkapnya �

Kamis, 20 November 2014

Inspirasi Desain Interior Apartemen Minimalis

Inspirasi Desain Interior Apartemen Minimalis
Apartemen dapat menjadi rumah hunian keluarga yang ingin memiliki desain yang berbeda dan penuh kreativitas, karena memang umumnya apartemen memiliki area yang tidak terlalu luas. Dengan menggabungan berbagai macam ide kreatif dan dari sudut pandang yang berbeda-beda, Anda dapat merancang desain interior apartemen sesuai dengan keinginan Anda. Apartemen yang terbatas dapat terlihat seperti rumah lapang yang nyaman, kontemporer dengan sentuhan kreatif.
Baca selengkapnya �

Selasa, 18 November 2014

Tips Modernisasi Interior Rumah Kayu

Tips Modernisasi Interior Rumah Kayu
Rumah kayu sangat erat hubungannya dengan desain interior tradisional, tapi dengan sedikit renovasi yang tepat interior kayu dapat tampak lebih modern dan lebih fresh. Bahan-bahan seperti kayu, batu dan logam yang mempertahankan hubungan antara rumah dan lingkungan eksterior menjadi kombinasi yang seimbang. Arsitektur rumah yang memiliki desain yang berdasarkan bahan dan bentuk struktur tanah, menjadi rumah unik dengan pemandangan lereng yang indah. Dinding batu menjadi bahan utama penyusun dinding baik dari luar dan dalam, dengan membawa nuansa klasik tapi masih sangat nyaman, bahkan hampir mirip seperti gua, dengan adanya jendela besar di seluruh ruangan.
Baca selengkapnya �

Rabu, 12 November 2014

Rumah Minimalis dengan Interior Kecil

Rumah Minimalis dengan Interior Kecil
Rumah ini merupakan konversi dua apartemen yang terpisah menjadi satu rumah keluarga, dengan reorganisasi dan pendefinisian ulang ruangan untuk membuat setiap bagian menjadi lebih modern dan menyatu, fungsional dan estetis. Ruangan lengkap sudah ada dalam rumah ini antara lain ruang keluarga, area publik termasuk dapur, ruang tamu, ruang cuci, teras, kamar tidur tamu dan kamar mandi tamu.
Baca selengkapnya �

Kamis, 06 November 2014

Rumah Tua Direnovasi Menjadi Rumah Modern

Rumah Tua Direnovasi Menjadi Rumah Modern
Renovasi rumah harus dilakukan untuk bangunan ini karena kerusakan berat setelah bencana. Berawal dari bangunan dengan model gudang dilalap api dan sebagian besar bagian-bagiannya rusak parah. Rumah ini diubah menjadi rumah tinggal dengan suasana yang hening, menjadi tempat berakhir pekan dan menjauhkan diri dari kesibukan kehidupan perkotaan yang ramai. Ukuran yang besar menjadi daya tarik utama yang membuatnya seperti sebuah hotel berbintang lima.
Baca selengkapnya �

Senin, 03 November 2014

Rumah Unik Terpisah Melalui Jembatan

Rumah Unik Terpisah Melalui Jembatan
Desain rumah ini tampak seperti kebanyakan rumah yang sering kita lihat, tapi jika diperhatikan terdapat keunikan tersendiri, yaitu adanya jembatan yang menghubungkan kedua bangunan utama. Terletak di sebuah kompleks dengan pemandangan indah menghadap ke gunung. Dirancang dengan struktur multi yang berpusat di sekitar tempat pertemuan luar ruangan, termasuk teras dan kolam renang. Desain ini memungkinkan berbagai struktur untuk melindungi halaman dari angin yang mengalir dari gunung, sementara pada saat yang sama juga menahan panas matahari. Meskipun demikian, jembatan overhead yang menghubungkan kedua bangunan tampak melayang dengan indahnya.
Baca selengkapnya �

Sabtu, 01 November 2014

Ide Sirkulasi Rumah Modern Terbuka

Ide Sirkulasi Rumah Modern Terbuka
Rumah ini tampak sangat terbuka dengan dinding kaca besar serta ventilasi yang dirancang khusus untuk memperlancar aliran udara dan cahaya agar dapat berjalan maksimal. Rumah ini sudah lama berdiri dan kini direnovasi ulang untuk menciptakan gaya hidup keluarga sederhana. Untuk membuat rumah ini lebih modern tapi tetap mempertahankan konsep awal dibuatlah struktur gaya gudang modern yang memenuhi syarat rumah ramah lingkungan.
Baca selengkapnya �

Selasa, 28 Oktober 2014

Ide Memanfaatkan Rumah Mikro Modern

Ide Memanfaatkan Rumah Mikro Modern
Rumah kecil modern ini adalah renovasi untuk memaksimalkan ruang untuk tingkat yang baru. Apartemen ini berada di tingkat atas, dengan ukuran yang kecil mungil tapi memiliki langit-langit luar biasa tinggi lebih dari 7,3 meter. Hasil maksimal dengan memanfaatkan ketinggian dengan menciptakan dua tangga sempit di dalam rumah kecil yang mengarah ke atas hingga sampai di taman atap yang baru. Salah satu fitur unik lainnya dari tangga rumah ini adalah penggunaan sistem penyimpanan modern pada bagian tangga.
Baca selengkapnya �

Sabtu, 25 Oktober 2014

Rumah Kayu Portable Kecil Unik

Rumah Kayu Portable Kecil Unik
Rumah ini berukuran sangat kecil, tapi mampu mengakomodasi dua kamar tidur dan dapur yang cukup. Dibangun di atas dek Trailer datar lengkap dengan roda, dinding rumah ini dilapisi kayu horisontal yang disusun dengan sangat rapi. Kecil bukan berarti terbatas. Rumah sederhana memiliki pintu pada salah satu sisi, dan juga memiliki jendela yang ditempatkan di sekeliling sisi. Jendela sebagai ventilasi sangat penting untuk memastikan udara dan cahaya alami dapat masuk ke dalam dengan leluasa tapi tetap mencegah orang dapat melihat isi rumah.
Baca selengkapnya �